Jawisari - Pesantren Kilat "AYO SELESAIKAN MISIMU" Dusun Lebari

Pesantren Kilat "AYO SELESAIKAN MISIMU" Dusun Lebari

Tidak hanya di Masjid Roudlotul Hikmah, kegiatan Ramadhan berupa Pesantren Kilat juga diselenggarakan di Dusun Lebari, Desa Jawisari. Pesantren Kilat dengan tema "Ayo Selesaikan Misimu" ini bernuansa games yang disukai oleh anak-anak peserta pesantren kilat. 

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Pemuda Karang Taruna Dusun Lebari ini berlangsung selama 3 hari mulai Jum'at, 14 April 2023 sampai dengan Minggu, 16 April 2023. Sebagai pengisi acara, penceramah, dan imam shalat jamaah, panitia menggandeng ustadz-ustadz yang berkompeten dari Desa Jawisari antara lain:

1. Ustadz Giyarto,
2. Ustadz Basirun,
3. Ustadz Rusdi,
4. Ustadz Rutiman, dan
5. Ustadz khumaidi.

Adapun jadwal kegiatannya adalah sebagai berikut:

Hari pertama; Jum'at, 14 April 2023:
° Absensi peserta.
° Pembukaan acara dan sambutan oleh ketua panitia dan ketua karang taruna.
° Ceramah oleh Ustadz Giyarto dilanjutkan buka puasa bersama
° Shalat maghrib berjamaah.
° Istirahat
° Shalat Isya' dan tarawih (imam dan penceramah oleh Ustadz Basirun).
° Games.
° Pulang.

Hari kedua; Sabtu, 15 April 2023:
° Absensi peserta.
° Ceramah oleh Ustadz Rusdi dilanjutkan buka puasa bersama.
° Shalat maghrib berjamaah.
° ShAlat Isya' dan tarawih (imam dan penceramah oleh Ustadz Rutiman).
° Games.
° Tidur di tempat acara/menginap.

Hari terakhir; Minggu, 16 April 2023:
° Ngangklang/membangunkan sahur bersama-sama keliling dusun.
° Sahur bersama.
° Sholat subuh berjamaah (imam dan penceramah Ustadz Khumaidi)
° Games.
° Pembagian hadiah.
° Foto bersama dan penutupan acara.
° Pulang.

Kegiatan Pesantren Kilat yang diselenggarakan di TPQ Bahril Ulum ini berlangsung penuh keseruan. Anak-anak peserta pesantren kilat yang berjumlah 35 anak menikmati kegiatan demi kegiatan dengan penuh kegembiraan. Semoga kegiatan ini selalu dilestarikan dari tahun ke tahun agar tercipta generasi Islami di Desa Jawisari. 

Narawarta:
Ahmad Hasan Sidiq, Kasi Pelayanan Desa Jawisari


Dipost : 17 April 2023 | Dilihat : 213

Share :